SMP Kingdom Kendari Juara Cerdas Cermat Museum 2020
DINAMIKASULTRA.COM,KENDARI-SMP Kingdom Akademik keluar sebagai juara pertama lomba cerdas cermat tingkat sekolah menegah pertama SMP/sederajat se-Kota Kendari yang diselenggarakan UPTD Museum dan Taman Budaya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sulawesi Tenggara (Sultra) 2020.
Sementara juara dua SMP Negeri 20 Kendari dan juara tiga SMP Negeri 5 Kendari. Para pemenang mendapat piagam dan uang pembinaan masing-masing Rp4 juta bagi juara pertama, Rp3,5 juta juara kedua dan Rp3 juta bagi juara tiga.
Kadis Dikbud Sultra Asrun Lio, saat membuka lomba cerdas cermat tingkat SMP sederajat di Kendari, Senin mengapresiasi kegiatan lomba tersebut sebagai agenda tahunan di lingkungan Dikbud Sultra yang juaranya akan mewakili Sulawesi Tenggara pada ajang cerdas cermat Museum tingkat nasional.
“Saya menyampaikan selamat kepada sang pemenang cerdas cermat tahun ini. Sementara bagi sekolah yang belum beruntung masih mempunyai kesempatan pada ajang lomba cerdas cermat pada tahun 2021,” ujaranya.
Keterangan dari panitia lomba Cerdas Cermat Museum 2020, Daud menyebutkan, jumlah peserta yang mengikuti lomba cerdas cermat tahun ini tercatat ada 15 sekolah dengan sekali tampil empat regu/sekolah dengan penilaian oleh dewan juri sebanyak tiga orang.
“Sistem seleksi babak penyisihan ini adalah sistem gugur, kelompok peserta yang berhasil menjawab soal dari juri paling banyak, maka kelompok peserta tersebut yang berhak melaju ke babak final,” ujar.
Masing-masing regu/sekolah diberi pertanyaan enam soal dalam satu amplop tersegel yang sudah disiapkan panitia lomba.
Pola kegiatan cerdas cermat Museum tahun ini sedikit berbeda dengan tahun lalu, peserta menerapkan protokol kesehatan COVID-19 yang sangat ketat yakni wajib memakai masker, jaga jarak dan memeriksa suhu tubuh sebelum memasuki ruang lomba. (ds/ant)