Mudik 2022, KM Gunung Dempo muat 1.100 Pemudik Tujuan Pelabuhan Baubau

Suasana di Pelabuhan Murhum Kota Baubau, Sulawesi Tenggara, Rabu (27/4/2022) malam. (ds/ANTARA/Yusran)

 

DINAMIKASULTRA.COM, KENDARI – Kapal Motor Gunung Dempo memuat sebanyak 1.100 pemudik Lebaran 1443 Hijriah dengan tujuan sandar di Pelabuhan Murhum Kota Baubau, Sulawesi Tenggara.

Berdasarkan data yang dihimpun awak media di Baubau, Rabu malam menyebut, kapal milik Pelni itu berlayar dari sejumlah daerah di Nusantara di antaranya Pelabuhan Sorong, Papua.

Kapal Motor Gunung Dempo yang membawa ribuan pemudik sandar di Pelabuhan Murhum Kota Baubau, sekitar pukul 18.30 Wita.

Setelah menurunkan penumpang, kapal tersebut kembali memuat sebanyak 286 orang penumpang di pelabuhan itu dan kembali berlayar dengan tujuan Pelabuhan Makassar, Sulawesi Selatan, dan Surabaya di Jawa Timur.

KM Gunung Dempo meninggalkan Pelabuhan Murhum Baubau sekitar pukul 21.00 Wita setelah kurang lebih tiga jam kembali memuat penumpang dengan beberapa daerah tujuan yakni Sulawesi Selatan dan Jawa Timur.

Aktifitas di dalam area Pelabuhan Murhum Baubau begitu sibuk, bahkan ramainya pemudik Lebaran 1443 Hijriah yang tiba di pelabuhan Murhum memberi berkah bagi para buruh pikul, abang ojek, maupun kendaraan roda empat karena adanya muatan.

Calon penumpang kapal yang akan bepergian menggunakan moda transportasi laut di Pelabuhan Murhum Baubau terlebih dulu melewati pintu x-ray (sinar x) dan outo gate (pintu otomatis) di ruang tunggu terminal lalu menuju ke kapal.

Selain itu, sebelum masuk ke dalam, mereka mengikuti pemeriksaan tiket oleh petugas Pelni bersama instansi terkait.

Suasana di pelabuhan hingga kapal meninggalkan Pelabuhan Murhum berjalan aman dan lancar dengan kesiagaan petugas keamanan dan posko terpadu yang melibatkan sejumlah instansi.(ds/bdn)

Baca Juga !
Tinggalkan komentar