Tersengat Listrik Warga Desa Kasakamu Meninggal Dunia

DINAMIKA SULTRA.COM, MUNA BARAT – Pemuda asal Desa Kasakamu Kabupaten Muna Barat Provinsi Sulawesi Tenggara meninggal ditempat akibat tersengat listrik di halaman rumah sendiri, Senin (8/8/2022).
Keterangan yang dihimpun dinamika sultra.com, dari La Ramuna, SP Kepala Desa Desa Kasakamu Kabupaten Muna Barat Provinsi Sulawesi Tenggara, menjelaskan peristiwa itu terjadi ketika korban Laode Sarifu, hendak memotong besi namun gurinda listrik yang akan digunakannya tidak on.
“Korban hendak memotong besi untuk membangun rumah sendiri, namun gurinda listrik tidak terputar meskipun sudah di cok. Maka korban mencoba membuka papan cok yang di gunakan tanpa mencabut colokan yang terhubung dengan aliran listrik, pada saat itu korban langsung terkapar ditempat,” ujar Ramuna.
Lanjut Ramuna, korban kelahiran 1975 usia (47) masih berstatus perjaka alias belum menikah. Atas peritiwa ini Ramuna berharap kepada semua warga agar berhati-hati dengan aliran listrik, karena litrik bisa menciptakan kehidupan bagi kita manusia, tetapi juga bisa membunuh jika kita teledor dalam memanfaatkannya. ( (ds/abr)