Kementerian Ketenagakerjaan Tingkatkan Kemampuan Instruktur Pelatihan

DINAMIKA SULTRA.COM, PADANG – Kementerian Ketenagakerjaan mendorong peningkatan kemampuan instruktur pelatihan melalui Kompetisi Keterampilan Instruktur Nasional (KKIN) 2022, ajang unjuk keterampilan teknis dan metodologi mengajar para instruktur di lembaga pelatihan pemerintah maupun swasta.
Wakil Menteri Ketenagakerjaan Afriansyah Noor saat membuka KKIN 2022 di Kota Padang, Provinsi Sumatera Bara, Minggu (2/10) malam, mengemukakan pentingnya kompetensi instruktur dalam upaya peningkatan kualitas pelatihan keterampilan bagi calon tenaga kerja.
“Instruktur memegang peranan penting untuk meningkatkan kualitas pelatihan yang kami lakukan, ketika mereka telah memiliki kemampuan kompetensi yang cukup maka semakin baik pula kualitas pelatihan,” katanya.
Sekretaris Jenderal Kementerian Ketenagakerjaan Anwar Sanusi mengemukakan bahwa peningkatan kapasitas serta kualitas sumber daya manusia merupakan kebutuhan mutlak karena tantangan di bidang ketenagakerjaan semakin kompleks.
Para instruktur, ia melanjutkan, bisa memanfaatkan ajang KKIN untuk saling belajar, berbagi pengalaman, dan mengasah kemampuan mengajar.
KKIN yang berlangsung dari 2 sampai 7 Oktober 2022 di Kota Padang diikuti oleh 150 instruktur dari berbagai daerah di Indonesia.
Direktur Jenderal Pembinaan Pelatihan Vokasi dan Produktivitas Kementerian Ketenagakerjaan Budi Hartawan mengatakan bahwa KKIN 2022 merupakan ajang final dari kompetisi-kompetisi regional yang telah digelar di Bekasi, Solo, dan Kendari.
Menurut dia, KKIN 2022 meliputi perlombaan 12 bidang keahlian, termasuk pengelasan, otomotif kendaraan ringan, otomotif sepeda motor, listrik, pendingin, elektronika, desain grafis, garmen, kecantikan, dan layanan restoran.(ds/antara)