BMKG: Berpotensi Hujan Ringan-Lebat Terjadi di Kabupaten/Kota Sultra

DINAMIKA SULTRA.COM, KENDARI – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara menyebutkan, sedikitnya ada delapan wilayah kabupaten di Sultra berpotensi hujan ringan hingga lebat yang terjadi pada sore hari.
Koordinator Observasi dan Informasi Bidang Maritim Kendari Faizal Habibie di Kendari, Kamis, menyebutkan, potensi hujan tidak hanya terjadi pada sore hari namun pada pukul 10.10 Wita hingga siang juga berpotensi hujan di beberapa wilayah lain dengan intensitas rendah.
“Kondisi perkiraan hujan di beberapa daerah di Sultra juga akan berlangsung hingga pukul 12:40 Wita,” tuturnya.
Adapun suhu udara antara 23 – 32 derajat celsius dengan kelembaban udara antara 65 – 95 persen dengan kecepatan angin danri barat daya – barat laut per 2 – 20 kilo meter per jam.
Kota Kendari berpotensi terjasi hujan yang disertai angin meliputi wilayah Kecamatan Baruga, Poasia, Kambu, Nambo, Mandonga, Kendari, Kendari Barat, Abeli, Wua-wua, Kadia, Puuwatu dan sekitarnya.
Kota Bau Bau di Betoambari, Wolio, Sorawolio, Bungi, Kokalukuna, Murhum, Lea-lea, dan sekitarnya.
Di Kabupaten Kolaka berpeluang terjadi hujan sedang di Kecamatan Wundulako, Kolaka, Latambaga, Samaturu, Pomalaa, Watubangga, Wolo, Baula, Tanggetada, Toari, Polinggona, dan Iwoimendaa.
Kabupaten Kolaka Timur di Kecamatan Loea, Ladongi, Lalolae, Mowewe, Uluiwoi, Tinondo, Tirawuta, Poli Polia, Lambandia, Aere, Ueesi, dan Dangia
Kabupaten Kolaka Utara di Kecamatan Rante Angin dan Wawo.
Kabupaten Muna di Kecamatan Maligano, Wakorumba Selatan, Lasalepa, Batalaiwaru, Katobu, Duruka, Lohia, Watopute, Tongkuno, Batukara, Napabalano, Kontunaga, Kabangka, Kabawo, Pasir Putih, Kontu Kowuna, dan Pasi Kolaga,
Kabupaten Muna Barat di Sawerigadi, Lawa, Tiworo Kepulauan, Kusambi, Barangka, Wadaga, Tiworo Selatan, Maginti, Tiworo Tengah, Tiworo Utara, dan Napano Kusambi.
Sedangkan di Kabupaten Konawe hujan akan terjadi di wilayah Lambuya, Unaaha, Wawotobi, Pondidaha, Sampara, Abuki, Soropia, Tongauna, Latoma, Puriala, Uepai, Wonggeduku, Besulutu, Bondoala, Routa, Anggaberi, Meluhu, Amonggedo, Asinua, Konawe, Kapoiala, Lalonggasumeeto, Onembute, Padangguni, Morosi, Anggalomoare, Wonggeduku Barat, Anggotoa, dan Tongauna Utara.
Kabupaten Konawe Selatan di Kecamatan Tinanggea, Angata, Andoolo, Palangga, Landono, Lainea, Konda, Ranomeeto, Kolono, Moramo, Laonti, Lalembuu, Palangga Selatan, Mowila, Moramo Utara, Buke, Wolasi, Laeya, Baito, Ranomeeto Barat, Kolono Timur, Sabulakoa, Andoolo Barat, Benua dan Basala.
Kabupaten Konawe Utara berpeluang hujan ringan di Kecamatan Asera, sedangkan wilayah lainnya cerah berawan yang meliputi wilayah Wiwirano, Langgikima, Molawe, Lasolo, Lembo, Sawa, Oheo, Andowia, Motui, Lasolo Kepulauan, dan Landawe.
Kabupaten Konawe Kepulauan di Kecamatan Wawonii Utara, Wawonii Timur Laut, Wawonii Timur, Wawonii Tenggara, Wawonii Selatan, dan Wawonii Tengah.
Kabupaten Wakatobi di Wangi-wangi, Kaledupa, Tomia, Wangi Wangi Selatan, Kaledupa Selatan, Binongko, Tomia Timur, dan Togo Binongko.
Kabupaten Buton Utara berpotensi hujan sedang di Kulisusu, Kambowa, Bonegunu, Kulisusu Barat, Kulisusu Utara, dan Wakorumba Utara.
Kabupaten Buton Tengah di Mawasangka Timur, Mawasangka Tengah, Mawasangka, Talaga Raya, serta Kabupaten Buton Selatan: Batauga, Sampolawa, dan Lapandewa.
Di Kabupaten Buton juga berpeluang hujan kembali melanda Pasarwajo, Kapontori, Lasalimu, Lasalimu Selatan, Siotapina, Wolowa, dan Wabula.
Hujan juga dapat meluas Kabupaten Bombana di Poleang, Poleang Timur, Kabaena, Kabaena Timur, Poleang Barat, Mata Oleo, Poleang Utara, Poleang Selatan, Poleang Tenggara, Kabaena Selatan, Kabaena Barat, Kabaena Utara, Kabaena Tengah, Rumbia Tengah, Poleang Tengah, Tontonunu, Mata Usu, Rarowatu, Rumbia, Rarowatu Utara, dan Lantari Jaya.(ds/Jal)