BI Sultra Gandeng UHO Kendari Guna Tingkatkan Penggunaan Qris

Rektor Universitas Halu Oleo Kendari Prof Muhammad Zamrun Firihu mengucapkan terima kasih pada BI Sultra yang telah menggandeng UHO. (Humas-UHO)

 

DINAMIKA SULTRA.COM, KENDARI – Bank Indonesia (BI) Sulawesi Tenggara (sultra), berkolaborasi dengan Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari untuk meningkatkan penggunaan Qris di masyarakat.

“Qris Goes to kampus tersebut bertujuan untuk memperkenalkan pembayaran melalui Qris kepada dunia kampus,” kata Kepala BI Sultra, Doni Septiadijaya saat ditemui di gedung Auditorium UHO Kendari, Kamis (15/6/2023).

“Kami di kampus sangat berterimakasih sekali. Tentu saja UHO sangat mendukung kegiatan ini,” ujarnya.

Menurutnya mahasiswa ataupun civitas akademika merupakan agen yang mampu menyebarkan dan mengedukasi masyarakat lebih luas terkait penggunaan Qris tersebut.

“Kalau kita melakukan edukasi kepada masyarakat tertentu seperti masyarakat yang lebih dewasa tentu biasanya masalahnya. Tapi kalau dengan teman-teman kampus atau akademika, mereka kalau balik ke rumahnya atau di daerahnya bisa menyampaikan penggunaan Qris lebih baik,” ungkapnya.

Doni mengungkapkan saat ini pengguna Qris Saat ini mencapai 95 ribu dan pihaknya menargetkan 120 user baru.

Sehingga dengan adanya kolaborasi dengan pihak UHO dan beberapa kampus lainnya bisa menambah pengguna Qris baru.

“Kami harapkan misalnya pak rektor punya 40 ribu lebih mahasiswa, 10 ribunya aja ada user baru itu cukup baik,” pungkasnya.

Sementara itu Rektor Universitas Halu Oleo Kendari, Prof. Dr. Muhammad Zamrun Firihu, S.Si., M.Si., M.Sc, mengucapkan terima kasih pada BI Sultra yang telah menggandeng UHO untuk meningkatkan penggunaan Qris di masyarakat.

“Kami sangat berterima sekali untuk ini. Paling tidak kami siap menyukseskan dan mewartakan kepada seluruh masyarakat bahwa pentingnya Qris ini dengan pembayaran secara digital,” kata Prof Zamrun.

Selain itu juga pihaknya sangat mendukung dengan adanya Qris ini di Universitas Halu Oleo.

Menurut Rektor UHO Kendari, dengan adanya Qris di dunia pendidikan terkhusus di UHO sangat membantu mahasiswa ataupun civitas akademika dalam proses pembayaran apapun baik UKT atau pun sebaginya.

“Ini juga sangat membantu, nah sekarang saja kan pembayaran UKT, gaji dan lain sebagainya itu sudah secara elektronik. Dan sekarang kita bagaimana bisa mengintegrasikan Qris itu di dalamnya, baik gaji, pembayaran honor, pembayaran UKT mahasiswa bagaimana semuanya itu kita lakukan dengan penggunaan Qris,” kata Prof Zamrun.

“Saya kira itu nanti kita transformasi dikit saja, paling tidak pembayaran secara non tunai di UHO kita sudah galakan sejak dari dulu sampai hari ini,” tambahnya.

Diketahui, selain Universitas Halu Oleo Kendari, BI Sultra juga berkolaborasi beberapa kampus lain di Sulawesi Tenggara seperti Universitas Muhammadiyah Kendari, IAIN Kendari, STIE 66 Kendari, Unsultra dan USN Kolaka.(ds/adf)

Baca Juga !
Tinggalkan komentar