Lanal Kendari Siap Bantu KPU Sultra Distribusi Logistik Pemilu 2024

Dengarkan Versi Suara
Komandan Lanal Kendari Kolonel Laut (P) Abdul Kadir Mulku Zahari. (Ist)

 

DINAMIKA SULTRA.COM, KENDARI – Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Kendari menyiapkan sejumlah alutsista untuk membantu KPU Provinsi Sulawesi Tenggara mendistribusikan logistik Pemilu 2024 di daerah terpencil dan terluar.

Komandan Lanal Kendari Kolonel Laut (P) Abdul Kadir Mulku Zahari di Kendari Selasa, mengatakan bahwa pihaknya bersama jajaran telah berkomitmen ikut menyukseskan penyelenggaraan pesta demokrasi pada 2024.

Ia menyampaikan bahwa pihaknya telah menyiapkan sejumlah alutsista di Lanal Kendari untuk membantu KPU guna mendistribusikan logistik pemilu di daerah-daerah terpencil dan terluar.

“Kemarin kita sudah komitmen bahwa Lanal Kendari dengan alutsista yang ada akan membantu mendistribusikan, baik itu surat suara maupun bilik suara,” kata Abdul Kadir.

Dia mengungkapkan bahwa dalam pendistribusian logistik pemilu di wilayah terpencil dan terluar, khususnya wilayah kepulauan di Bumi Anoa, pihaknya menyiapkan Kapal Patroli (KAL) dan Badan Keamanan Laut (Bakamla) untuk membantu KPU Provinsi Sultra.

“Kemudian wilayah-wilayah yang terpencil misalnya pulau-pulau yang tidak terjangkau, nanti Lanal Kendari sudah menyiapkan ada KAL dan Bakamla,” ujar Abdul Kadir.

Selain itu, lanjut dia, pihaknya menyiapkan seluruh personel apabila diperlukan untuk membantu KPU Provinsi Sultra mendistribusikan logistik pemilu tersebut, baik itu di wilayah kepulauan maupun di wilayah daratan Provinsi Sultra.

“Sekarang sudah mulai bergerak, Ketua KPU sudah menghubungi kami bahwa Lanal Kendari diminta untuk membantu mendistribusikan logistik yang tidak terjangkau, khususnya di pulau-pulau terpencil, terjauh, dan terluar,” jelasnya.

Abdul Kadir menuturkan bahwa seluruh personel di Lanal Kendari siap digerakkan untuk membantu KPU Provinsi Sultra dalam rangka menyukseskan pesta demokrasi tahun 2024.

Ia mengatakan bahwa dalam rangka Pemilu 2024, seluruh personel diimbau agar tidak memihak ataupun mendukung salah satu calon peserta pemilu.

“Jangan sampai ada personel kita mendukung salah satu peserta kontestasi politik,” Imbau Abdul Kadir.(ds/sgn)

Baca Juga !
Tinggalkan komentar