Bunda PAUD Sulsel Minta Tanamkan Nilai Kemanusiaan Sejak Dini

DINAMIKA SULTRA.COM, MAKASSAR – Bunda PAUD Sulsel, Sofha Marwah Bahtiar, meminta agar ditanamkan atau memasukkan nilai-nilai kemanusiaan dalam kurikulum PAUD agar anak-anak memiliki kepekaan sejak dini.
Sofha Marwah dalam keterangannya di Makassar, Ahad, mengatakan pendidikan bukan hanya soal pengetahuan, tetapi juga tentang membentuk manusia yang peduli, bertanggungjawab, dan memiliki rasa empati terhadap sesama.
Ia mengatakan anak-anak adalah generasi penerus, dan melalui pendidikan, kita dapat membentuk karakter mereka agar menjadi individu yang tidak hanya cerdas secara akademis, tetapi juga memiliki integritas moral dan kepekaan terhadap kebutuhan sesama.
“Mari kita jadikan Gebyar PAUD Peduli Palestina ini sebagai momentum untuk terus bersatu dalam memajukan pendidikan anak usia dini dan mendorong kemanusiaan di setiap lapisan masyarakat,” katanya mengimbau saat menghadiri Gebyar PAUD Insan Masagena 2023 Peduli Palestina.
Sofha Marwah mengapresiasi pelaksanaan Gebyar PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) Insan Masagena 2023 ini. Kegiatan ini merupakan wujud komitmen dan kepedulian kita bersama terhadap pendidikan anak usia dini dan nilai-nilai kemanusiaan.
“Saya merasa bangga melihat antusiasme dan partisipasi semua pihak dalam mendukung acara ini. Pendidikan anak usia dini merupakan fondasi penting dalam membentuk karakter anak-anak kita,” kata Sofha Marwah.
Melalui kegiatan ini, kita mengajarkan anak-anak kita untuk menjadi agen perubahan yang membawa dampak positif bagi masyarakat, lanjutnya.
Dalam kesempatan tersebut, Sofha Marwah menekankan untuk meningkatkan kualitas pendidikan anak usia dini. Memberikan dukungan penuh kepada para pendidik dan tenaga pengajar PAUD, serta memastikan bahwa fasilitas dan sarana prasarana pendidikan mencukupi.(ds/antara)