Tim MZF UHO Kendari Lolos 32 Besar Liga 3 Nasional

DINAMIKA SULTRA.COM, KENDARI – Tim MZF UHO Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), dipastikan lolos ke 32 besar Liga Nasional.
Lolosnya tim dari Kota Kendari Sulawesi Tenggara itu setelah berbagai poin dengan Tim Kalbar United di pertandingan terakhir babak 80 besar pada hari ini, Senin 6 Mei 2024.
Diketahui, tim asal Sulawesi Tenggara itu bergabung di grup P bersama PSPP Padang Panjang, Kalbar United, PS Talenta Banua, dan tuan rumah NZR Sumber Sari Malang.
Pertandingan yang berlangsung di Stadion Gajayana Malang, Tim MZF berhasil menahan imbang tim asal Kalimantan itu dengan skor imbang 0-0.
Dengan berbagai poin 1 itu, tim MZF UHO Kendari dinyatakan lolos sebagai runner-up Group P dengan poin 7. Sementara itu tim tuan rumah, NZR Sumber Sari berhasil menjadi juara group.
Sebelumnya tim MZF UHO sudah melaksanakan 3 pertandingan di babak 80 besar. Di pertandingan pertama tim besutan Jimy itu kalah dari tim tuan rumah NZR Sumber Sari dengan skor 1:0.
Demi lolos di 32 besar, tim MZF UHO Kendari tancap gas di pertandingan kedua melawan PS Talenta Banua. Tim asal Sultra itu berhasil menang dengan skor 2-0 atas Talenta Banua berkat sepakan Firman Ardiansyah di babak kedua menit 50 dan Iyan Pagala di menit 57.
Kemudian di pertandingan ketiga Tim MZF UHO tampil menggila. Mereka berhasil mempecundangi tim PSPP Pandang Panjang dengan Skor 4-0.
Keempat gol itu dicetak oleh Mufri Ivansyah di menit 40. Rusdin menit 57, Iyan Pagala di menit 89 dan Ijal Fajrin di menit 90+3.
Dengan 2 kali kemenangan, 1 kali seri dan 1 kalah itu, MZF UHO Kendari memastikan satu slot di babak 32 besar.(ds/adf)