SPBU Tapak Kuda Kendari Jual BBM Tercampur Air

DINAMIKA SULTRA.COM, KENDARI – SPBU Tapak Kuda Kota Kendari Provinsi Sulawesi Tenggara akan bertanggung jawab atas penjualan bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertalite bercampur air.
Sebelumnya seorang warga, Abdul melakukan pengisian BBM jenis Pertalite untuk mobilnya di SPBU Tapak Kuda pada Selasa (13/8/2024).
Setelah melakukan pengisian, tak sampai 500 meter meningalkan SPBU mobil yang digunakannya tiba-tiba mogok.
“Saya isi tadi pagi sekitar Rp200 ribu. Pas jalan sekitar 50 meter dari SPBU, mobil tersendat-sendat, mogok, mati. Di situ saya langsung berhenti dan cek ternyata ada air di pompa,” katanya.
Sementara itu, Koordinator Pengawasan SPBU Tapak Kuda, Clemens mengatakan kronologi terkait BBM yang bercampur air itu hingga akhirnya terdeteksi.
“Sebelum penjualan tadi pagi jam 06:00 Wita, kami lakukan pengecekan semua aman, tidak terdeteksi ada air. Kemudian kami melakukan penjualan. Kita di sini ada sistem ATG, pembaca BBM sama pendeteksi air,” ujarnya.
Clemens menjelaskan setelah melakukan penjualan, kemudian alarm peringatan berbunyi.
“Kita lakukan pengecekan lagi, ada terdeteksi air. Lalu kita hentikan penjualan,” ujarnya.
Atas insiden tersebut, Clemens mengatakan pihak SPBU Tapak Kuda siap bertanggung jawab terhadap kerusakan kendaraan yang ditimbulkan akibat pengisian BBM bercampur air ini.
“Kami siap bertanggung jawab. Sejauh ini sudah ada lima orang pemilik kendaraan yang datang komplain, sementara yang mengisi sekitar 60 kendaraan tadi pagi,” ujarnya.(ds/ono)