Mahasiswa Statistik FMIPA UHO Kendari Gelar Gebyar Statistika IV

Mahasiswa Statististik UHO seusai pembukaan Gebyar Statistika Nasional IV, Senin (30/9/2024). (Humas-UHO)

DINAMIKA SULTRA.COM, KENDARI – Himpunan Mahasiswa Program Studi Statistik Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari menggelar Gebyar Statistika IV di Aula Fakultas FMIPA UHO pada Senin (30/9/2024).

Kegiatan ini mengusung tema “Statistics Society 5.0: Integration of Statistics and Data Science for Golden Indonesia 2045” dan diikuti oleh perguruan tinggi negeri (PTN) dan swasta (PTS) se-Indonesia.

Gebyar Statistika IV berlangsung dari 30 September hingga 3 Oktober 2024 secara daring. Acara ini dibuka secara resmi oleh Ketua Jurusan Matematika FMIPA UHO, Dr. Muhammad Kabil Djafar.

Kabil menjelaskan, kegiatan ini merupakan ajang tahunan yang bertujuan untuk meningkatkan soft skill mahasiswa serta membumikan statistik dalam rangka mendukung Indonesia Emas 2045.

“Persiapan generasi emas 2045 membutuhkan statistik yang berperan penting dalam mengolah, menyiapkan, dan menganalisa data secara positif,” ujarnya.

Kabil berharap kegiatan Gebyar Statistika Nasional IV ini dapat berjalan dengan lancar dan sukses, sehingga statistik semakin jaya dalam menuju Indonesia Emas 2045.

Ketua HMPS Statistik UHO, Aliwin, menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program kerja untuk media riset dan analisis data guna mengembangkan minat dan pengetahuan mahasiswa, khususnya dalam bidang pendidikan.

“Semoga kegiatan ini tidak berhenti di sini, tetapi berkelanjutan hingga ke pengurusan berikutnya,” harapnya.

Ketua Panitia Gebyar Statistika Nasional IV, Resty Apri Zalia, mengungkapkan bahwa acara ini mencakup seminar dan pelatihan software, serta berbagai lomba tingkat nasional dan internal mahasiswa FMIPA UHO.

Lomba-lomba yang diadakan termasuk Gebyar Infografis Statistik (GIS) dan Gebyar Analisis Statistik (GAS), yang diikuti oleh sembilan universitas. Pada tahap final, kompetisi dibagi menjadi lima universitas yang berkompetisi.

Melalui kegiatan ini mahasiswa diharapkan dapat lebih memahami dan mengaplikasikan statistik serta data science untuk kemajuan bangsa.(ds/adf)

Baca Juga !
Tinggalkan komentar