Bupati Bombana Tegaskan Komitmen Antikorupsi pada Peringatan Hakordia 2025

Listen to this article
Burhanuddin mengajak seluruh ASN dan masyarakat memperkuat integritas, sekaligus menyerahkan bantuan pangan bagi 1.419 warga Rumbia. (Foto: Dok. PPID Bombana)

 

DINAMIKA SULTRA.COM, BOMBANA — Bupati Bombana, Ir. H. Burhanuddin, M.Si., memimpin langsung Upacara Peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) 2025 di halaman Kantor Bupati Bombana, Selasa (9/12/2025).

Upacara berlangsung khidmat dengan kehadiran unsur Forkopimda, anggota DPRD Bombana, para pimpinan OPD, Asisten Setda, Staf Ahli Bupati, serta ratusan ASN yang menunjukkan dukungan terhadap gerakan pencegahan korupsi di daerah.

Dalam amanatnya, Bupati Burhanuddin menegaskan bahwa korupsi adalah kejahatan luar biasa yang meninggalkan dampak panjang bagi kehidupan masyarakat. Ia menekankan bahwa pencegahan tidak dapat berjalan tanpa kolaborasi seluruh pihak.

“Tanpa sinergi dan kerja sama yang kuat, upaya membasmi korupsi akan sulit mencapai tujuan. Korupsi merampas hak rakyat atas pelayanan publik yang layak, merusak pertumbuhan ekonomi, dan menghilangkan kepercayaan publik,” tegasnya.

Burhanuddin juga menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Bombana terus memperkuat dukungan terhadap Strategi Nasional Pencegahan Korupsi (Stranas PK) dan program Monitoring, Controlling, Surveillance for Prevention (MCSP) dari KPK. Menurutnya, capaian Bombana pada sistem pencegahan tersebut menunjukkan tren meningkat setiap tahun.

Ia menyoroti pentingnya transparansi, akuntabilitas, dan penguatan fungsi Inspektorat Daerah sebagai garda terdepan pengawasan internal pemerintah.

“Inspektorat harus responsif dalam menindaklanjuti dugaan korupsi, gratifikasi, penyalahgunaan jabatan, dan berbagai potensi kerugian daerah,” ujarnya.

Upacara Hakordia 2025 di Bombana mengusung tema nasional “Satukan Aksi, Basmi Korupsi”. Melalui tema tersebut, Burhanuddin mengajak seluruh elemen, mulai dari ASN hingga organisasi masyarakat, untuk terus memperkuat budaya integritas.

Sebagai rangkaian kegiatan, Pemerintah Kabupaten Bombana juga menyerahkan Sertifikat Penghargaan Lomba Baca Puisi Hakordia 2025 kepada para pelajar SD, SMP, dan SMA. Lomba tersebut digelar oleh Inspektorat Daerah sebagai upaya edukasi nilai antikorupsi sejak dini.

Usai upacara, kegiatan dilanjutkan dengan peluncuran dan penyerahan Bantuan Pangan alokasi Oktober–November 2025 bagi masyarakat Kecamatan Rumbia. Bantuan tersebut menyasar 1.419 Penerima Bantuan Tetap (PBT), dengan total 8,78 ton beras dan 1.676 liter minyak goreng.

Setiap penerima mendapatkan 10 kilogram beras dan 4 liter minyak goreng. Penyerahan dilakukan secara simbolis dan langsung oleh Bupati Bombana, sebagai bentuk komitmen pemerintah terhadap ketepatan sasaran, transparansi, dan pelayanan publik yang bersih.

Dalam kesempatan tersebut, Burhanuddin kembali mengingatkan pentingnya menjadikan Hakordia bukan sekadar seremoni, tetapi momentum memperkuat tata kelola pemerintahan yang jujur dan bertanggung jawab.(ds/mdn/ono)

Baca Juga !
Tinggalkan komentar