Polda Maluku Akselerasi Program Ketahanan Pangan Wujudkan Swasembada

Listen to this article
Polda Maluku saat Rakor lintas sektoral di Ruang Kerja Karo SDM Markas Polda Maluku, Ambon. (ds/ANTARA/Winda Herman)

 

DINAMIKA SULTRA.COM, AMBON – Kepolisian Daerah (Polda) Maluku mengakselerasi program ketahanan pangan melalui sinergisitas lintas sektor sebagai upaya mempercepat pencapaian swasembada pangan di provinsi tersebut.

 

“Langkah ini merupakan bagian dari komitmen Polri dalam mendukung program strategis nasional di bidang pertanian dan pangan,” kata Karo SDM Polda Maluku Kombes Pol Jemi Junaidi, di Ambon, Rabu.

 

Kombes Jemi menekankan, pentingnya kolaborasi antara seluruh pemangku kepentingan sebagai kunci keberhasilan program swasembada jagung dan ketahanan pangan.

 

“Polri, dalam hal ini Polda Maluku, berkomitmen penuh mengawal dan mendukung program ketahanan pangan. Diperlukan kerja sama lintas sektor, data yang valid, dan aksi nyata di lapangan untuk mengatasi setiap kendala. Tujuannya jelas, yaitu menjaga ketersediaan pangan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

 

Ia menambahkan keberhasilan program ini juga akan berdampak langsung pada situasi kamtibmas yang lebih kondusif di wilayah Maluku.

 

Polda Maluku menyampaikan beberapa langkah strategis kepada instansi terkait, yakni, percepatan realisasi bantuan benih dan perbaikan irigasi oleh Dinas Pertanian. Integrasi data panen dan akurasi statistik oleh Badan Pusat Statistik (BPS) dan optimalisasi penyerapan hasil panen petani oleh Perum Bulog.

 

Menanggapi hal ini, Kepala Dinas Pertanian Provinsi Maluku Ilham Tauda menyampaikan, pihaknya telah mengusulkan kebutuhan benih dan perbaikan irigasi ke pemerintah pusat.

 

“Sinergisitas dengan Polri sangat kami butuhkan untuk memastikan program ini berjalan lancar hingga ke tingkat kelompok tani,” ungkapnya.

 

Sementara itu, Kepala BPS Provinsi Maluku Maritje Pattiwaellapia menyatakan kesiapan untuk mendukung program ini melalui metode Kerangka Sampel Area (KSA) dan pelatihan pencatatan lapangan kepada personel Polri.

 

“Kami siap memastikan validitas dan kesamaan data agar program ini berjalan terukur dan tepat sasaran,” katanya.

 

Di sisi lain, Kepala Perum Bulog Maluku Mara Kamin Siregar juga menyampaikan siap menyerap hasil panen petani selama memenuhi ketentuan yang berlaku. “Kami juga akan berupaya mengatasi kendala teknis seperti keterbatasan gudang dan alat pengering,” jelasnya.

 

Melalui akselerasi ini, Polda Maluku menegaskan komitmennya sebagai bagian dari solusi ketahanan pangan nasional. Sinergi dan langkah nyata di lapangan diharapkan mampu mewujudkan swasembada pangan yang berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat serta stabilitas wilayah Maluku secara keseluruhan.(ds/antara)

Baca Juga !
Tinggalkan komentar