Pemkab Bombana Gelar Maulid Nabi 1447 H, Ajak Doa Bersama untuk Keselamatan Bangsa

DINAMIKA SULTRA.COM, BOMBANA – Pemerintah Kabupaten Bombana bersama Panitia Hari Besar Islam (PHBI) menggelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H/2025 M yang dirangkaikan dengan dzikir dan doa bersama untuk keselamatan bangsa dan negara, Kamis (4/9/2025), di Masjid Raya Nurul Iman Kasipute.
Acara yang mengangkat tema “Mempererat Ukhuwah Islamiyah, Menjaga Persatuan Bangsa” itu dihadiri langsung oleh Bupati Bombana, Ir. H. Burhanuddin, M.Si, bersama Ketua TP PKK Kabupaten Bombana, Hj. Fatmawati Kasim Marewa, S.Sos.
Turut hadir jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Pj. Sekda Bombana, asisten dan staf ahli bupati, para kepala perangkat daerah, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta ribuan jamaah yang memenuhi area masjid.
Dalam sambutannya, Bupati Burhanuddin menegaskan bahwa peringatan Maulid Nabi bukan sekadar seremonial, tetapi momentum memperkuat persaudaraan antarumat.
“Kita jadikan peringatan ini sebagai wahana mempererat ukhuwah Islamiyah dan menjaga persatuan bangsa di tengah tantangan zaman,” ujarnya.
Suasana khidmat terasa ketika dzikir dan doa bersama dipimpin oleh para ulama setempat. Jamaah dari berbagai kalangan larut dalam lantunan doa, memohon keselamatan bangsa dan negara, khususnya masyarakat Bombana agar senantiasa diberi keberkahan dan kedamaian.
Kegiatan tersebut sekaligus menjadi ajang silaturahmi antara pemerintah daerah dengan masyarakat.
Kehadiran tokoh agama dan masyarakat menunjukkan bahwa peringatan Maulid Nabi masih menjadi salah satu tradisi religius yang melekat dan terus hidup di tengah masyarakat Bombana.
Melalui momentum Maulid Nabi, masyarakat Bombana diajak meneladani akhlak Rasulullah SAW dalam kehidupan sehari-hari.
Pemerintah berharap semangat persatuan dan doa bersama ini mampu memperkuat harmoni serta menjaga daerah tetap kondusif demi masa depan yang lebih baik.(ds/mdn/ono)