Polres Pesisir Barat Gelar Gaktiplin Tingkatkan Kedisiplinan Personel

Listen to this article
Sejumlah personel Polres Pesisir Barat saat melaksanakan kegiatan Gaktiplin guna meningkatkan kedisiplinan anggota Polri saat bertugas di lapangan. (ds/ANTARA/HO/Polres Pesisir Barat)

 

DINAMIKA SULTRA.COM, PESISIR BARAT – Seksi Profesi dan Pengamanan (Sie Propam) Polres Pesisir Barat, Provinsi Lampung melaksanakan kegiatan Penegakan dan Penertiban Disiplin (Gaktiplin), kepada seluruh anggotanya guna meningkatkan kedisiplinan personel saat bertugas di lapangan.

Kapolres Pesisir Barat AKBP Bestiana, saat dihubungi dari Lampung Selatan, Rabu, menerangkan Gaktiplin merupakan langkah rutin untuk memastikan seluruh personel mematuhi peraturan yang berlaku.

“Gaktiplin ini dilakukan sebagai bentuk pengawasan internal, agar seluruh personel Polres Pesisir Barat tetap menjaga sikap tampang, kelengkapan administrasi, serta disiplin dalam pelaksanaan tugas sehari-hari,” kata dia.

Menurut dia, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kedisiplinan serta menegakkan aturan internal Polri, sehingga personel tetap profesional dalam menjalankan tugas sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.

“Dalam pelaksanaan Gaktiplin, Sie Propam melakukan pemeriksaan terhadap sikap tampang, kelengkapan identitas diri, surat-surat kendaraan, serta kelengkapan administrasi lainnya. Apabila ditemukan pelanggaran, personel akan diberikan teguran hingga sanksi sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” ujarnya.

Menurut Kapolres Pesisir Barat, aturan kedisiplinan polisi harus tetap melekat pada masing-masing anggota oleh sebab itu, setiap pelanggaran apapun pasti ada konsekuensinya.

Oleh karenanya, ia memerintahkan kepada seluruh personel polisi yang bertugas di wilayah hukum Polres Pesisir Barat, agar berperilaku baik dan meninggalkan segala sikap yang tidak mencerminkan nama baik lembaga penegak hukum.

“Dengan pelaksanaan kegiatan Gaktiplin ini, Polres Pesisir Barat berkomitmen untuk terus menjaga dan meningkatkan kedisiplinan personel sebagai bagian dari upaya mewujudkan Polri yang Presisi, profesional, modern, dan terpercaya dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ucap dia.(ds/Antara)

 

Baca Juga !
Tinggalkan komentar