UHO Urutan 674 Kampus Terbaik Dunia dan Peringkat ke-24 di Indonesia Versi SIR

Gedung Rektorat UHO, merupakan suatu kebanggan UHO masuk pada urutan ke-24 dari 30 perguruan tinggi negeri terbaik di Indonesia Versi SIR.

 

DINAMIKA SULTRA.COM.KENDARI-Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari masuk dalam daftar perguruan tinggi atau kampus terbaik di Indonesia yang dikeluarkan oleh Lembaga Scimago Institutions Rankings (SIR) pada tahun 2021.

Secara keseluruhan di Indonesia terdapat 61 perguruan tinggi yang masuk dalam pemeringkatan ini, diurutan pertama Universitas Indonesia (UI) dengan menempati peringkat ke-651 dari seluruh perguruan tinggi di dunia.
Sementara UHO yang merupakan kampus terbesar di Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) menempati peringkat ke-24 di Indonesia dan menempati peringkat ke-760 dari seluruh perguruan tinggi di dunia.

Dikutip dari Scimago Institutions Rankings, SIR mengeluarkan hasil pemeringkatan perguruan tinggi terbaik di berbagai negara, termasuk Indonesia pada tahun 2021.

Indikator penilaian untuk menentukan kualitas suatu perguruan tinggi terdiri dari tiga aspek utama penilaian. Ketiga aspek tersebut yaitu riset, inovasi, dan dampak sosial yang kesemuanya diambil dari informasi yang disediakan di laman website masing-masing perguruan tinggi.

Riset, inovasi, dan dampak sosial, masing-masing memiliki bobot yang berbeda-beda dalam keseluruhan proses penilaian, di mana riset memegang persentase paling tinggi yakni 50 persen, sisanya adalah inovasi (30 persen) dan dampak sosial (20 persen)

Menanggapi hal tersebut, Rektor UHO Prof Muhammad Zamrun Firihu mengucapkan terima kasih kepada semua civitas akademika UHO telah bekerja dengan baik, sehingga masuk dalam predikat kampus terbaik versi Scimago Institutions Rankings.

“Alhamdulillah UHO bisa memperoleh peringkat yang baik. Semua civitas akademika UHO harus bersama berkomitmen dalam kebersamaan untuk kemajuan UHO ke depannya,” kata Prof Muhammad Zamrun Firihu, Rabu (23/6/ 2021).

Berikut 30 Universitas atau perguruan tinggi terbaik di Indonesia Versi SIR tahun 2021 beserta peringkat dunianya.

1. Universitas Indonesia, menempati peringkat 651 dunia.

2. UIN Sunan Gunung Djati, menempati peringkat 689 di dunia.

3. Universitas Hasanuddin, menempati peringkat 695 dunia.

4. Universitas Gadjah Mada, menempati peringkat 697 dunia.

5. Universitas Negeri Padang, menempati peringkat 702 dunia.

6. Institut Pertanian Bogor, menempati peringkat 704 dunia.

7. Universitas Sumatera Utara, menempati peringkat 708 dunia.

8. Universitas Diponegoro, menempati peringkat 712 dunia.

9. Institut Teknologi Bandung, menempati peringkat 714 dunia.

10. Universitas Lampung, menempati peringkat 715 dunia.

11. Universitas Pendidikan Indonesia, dan Universitas Pendidikan Ganesha, menempati peringkat 720 dunia.

12. Universitas Negeri Sebelas Maret, menempati peringkat 724 dunia.

13. Universitas Syiah Kuala, menempati peringkat 726 dunia.

14. Universitas Negeri Yogyakarta, menempati peringkat 735 dunia.

15. Universitas Negeri Surabaya, menempati peringkat 736 dunia.

16. Universitas Sriwijaya, menempati peringkat 747 dunia.

17. Universitas Jenderal Soedirman, menempati peringkat 748 dunia.

18. Universitas Mulawarman, menempati peringkat 750 dunia.

19. Universitas Negeri Semarang, menempati peringkat 752 dunia.

20. Universitas Padjajaran dan Institut Teknologi Sepuluh November, menempati peringkat 753 dunia.

21. Universitas Musamus Merauke dan Universitas Brawijaya, menempati peringkat 754 dunia.

22.Universitas Bengkulu, menempati peringkat 756 dunia.

23. Universitas Negeri Malang dan Universitas Jember, menempati peringkat 759 dunia.

24. Universitas Halu Oleo, menempati peringkat 760 dunia.

25. Universitas Airlangga, menempati peringkat 762 dunia.

26. Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, menempati peringkat 763 dunia.

27. Universitas Malikussaleh, peringkat 765 dunia.

28. Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta, menempati peringkat 769 dunia.

29. Universitas Negeri Makassar, menempati peringkat 770 di dunia.

30. Universitas Mataram, menempati peringkat 772 dunia.(ds/IS/ono)

Baca Juga !
Tinggalkan komentar