UHO Dukung Penuh Kegiatan HPN Diskusi Adinegoro di Kendari

Panitia Lokal HPN yang membidangi kegiatan Diskusi Adi Negoro Dr. Umar Marhum bersama Ketua Jurusan Jurnalistik FISIP UHO Marsia Sumule,S.Sos,M.I.Kom saat meninjau kesiapan Aula tempat pelaksanaan kegiatan Diskusi Adinegoro.(ds/abidin)

 

DINAMIKASULTRA.COM,KENDARI – Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari mendukung penuh pelaksanaan kegiatan diskusi Adinegoro yang akan dipusatkan di Aula Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) UHO pada tanggal 7 Februari 2022, yang merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Hari Pers Nasional (HPN) yang perayaan puncaknya akan dihadiri Presiden Joko Widodo pada tanggal 9 Februari 2022 bertempat di halaman kantor  Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra).

Dukungan itu dikatakan Dekan Fakultas FISIP UHO, Dr. La Tarifu didampingi Ketua Jurusan (Kajur) Program Studi (Prodi) Jurnalistik Marsia Sumule,S.Sos,M.I.Kom saat ditemui Panitia Lokal HPN 2022 Kendari Dr. Umar Marhum S.TP.,MH di ruang kerjanya Rabu, (26/1/2022).

Aula FISIP UHO, tempat pelaksanaan kegiatan diskusi Adinegoro.

 

Dalam kegiatan Diskusi Adinegoro tersebut akan mengadirkan para pemenang anugerah jurnalistik Adinegoro, baik cetak, siber, televisi, radio, foto dan karikatur jurnalistik yang akan dibuka secara langsung oleh Ketua PWI Pusat Atal S Depari dan Rektor UHO sebagai tuan rumah tempat pelaksanaan diskusi Adinegoro.

“Untuk sebuah kegiatan yang sifatnya positif pasti kami dukung namun untuk bahan laporan kami kepada Rektor terhadap kegiatan tersebut kami butuhkan surat resmi dari pihak panitia penyelenggara yang menunjuk lokasi kampus/Fakultas/Prodi Jurnalis sebagai tempat penyelenggaraan kegiatan dimaksud,” ujarnya.

Jumlah peserta yang akan ikut dalam kegiatan penting ini dibatasi hanya 100 orang dari mahasiswa jurusan Jurnalistik, karena menyesuaikan daya tampung Aula dan tetap menerapkan Prokes Covid-19.

Untuk menyukseskan acara tersebut panitia lokal HPN Kendari Umar Marhum telah mengecek kesiapan Aula tempat pelaksanaan kegiatan diskusi, termasuk kesiapan sound system dan kesiapan jaringan untuk hybrid.

Karena acara ini selain diikuti oleh peserta secara offline (luring), acara ini juga bisa diikuti secara online (daring) melalui link zoom yang disiapkan oleh panitia nantinya.

Kepada awak media Umar Marhum menjelaskan melalui pemaparan Dekan FISIP La Tarifu dan Ketua Jurusan Prodi Jurnalistik Marsiah Sumule, UHO sangat siap menyambut kegiatan diskusi Adinegoro. Setelah mendapatkan randown acara dari panitia Adinegoro mereka telah menyiapkan sejumlah perangkat keras maupun lunak yang behubungan dengan suksesnya kegiatan dimaksud.

“Untuk itu sebagai panitia lokal saya juga menyampaikan apresiasi atas dukungan dan support dari Civitas Akademika UHO, yang merupakan kampus almamater tercinta, yang melahirkan ijazah Studi D3 (Diploma Tiga) dan Studi S3 (Doktoral) saya atas terselenggaranya kegiatan dimaksud,” ujar Umar Marhum peraih gelar doktor pertama dari kalangan jurnalis di Sultra itu.(adv)

Baca Juga !
Tinggalkan komentar