Bawaslu: Jumlah Perempuan Panwaslu Tingkat Kecamatan Pemilu 2024 Meningkat

DINAMIKA SULTRA.COM, SEMARANG – Jumlah persentase perempuan yang menjadi anggota panitia pengawas pemilu tingkat kecamatan di Jawa Tengah pada Pemilu 2024 mengalami peningkatan daripada pemilu sebelumnya, yakni 15 persen menjadi 27 persen.
Koordinator Divisi Sumber Daya Manusia dan Organisasi Bawaslu Jawa Tengah Gugus Risdaryanto di Semarang, Kamis, menyebutkan jumlah anggota panwaslu kecamatan di Jateng pada Pemilu 2019 sebanyak 1.728 orang terdiri atas 1.469 laki-laki (85 persen) dan 259 perempuan (15 persen), sedangkan jumlah panwaslu kecamatan pada Pemilu 2024 mencapai 1.728 orang dengan perincian 1.267 laki-laki (73 persen) dan 461 perempuan (27 persen).
Ia memerinci kabupaten/kota di Jateng dengan keterwakilan perempuan sangat tinggi adalah Kabupaten Purworejo sebanyak 40 persen, Kota Magelang 44 persen, Kabupaten Karanganyar 39 persen, Kabupaten Sragen 35 persen, Kota Semarang 35 persen, Kota Salatiga 33 persen, Kabupaten Kebumen 32 persen, Kabupaten Klaten 31 persen, Kabupaten Pemalang 31 persen, Kabupaten Blora 31 persen, dan Kabupaten Cilacap 31 persen.
Menurut dia, Bawaslu Jateng selalu berkomitmen untuk melaksanakan kebijakan affirmative action keterwakilan perempuan sebab penyelenggaraan pemilu harus dengan prinsip-prinsip keadilan dan kesetaraan.
Panwaslu kecamatan yang telah ditetapkan bawaslu kabupaten/kota di provinsi ini, kata dia, juga diarahkan untuk pelaksanaan pemilu yang inklusif.
Sebelumnya, bawaslu kabupaten/kota di Jateng telah menetapkan calon anggota panwaslu kecamatan terpilih untuk mengawasi Pemilu 2024. Pengumuman proses seleksi hingga pengumuman anggota terpilih bisa diakses dengan mudah di berbagai media milik bawaslu kabupaten/kota, seperti di website, media sosial, papan pengumuman, dan status di media perpesanan.
Selama proses seleksi, kata dia, bawaslu kabupaten/lota juga banyak melibatkan publik dan menyediakan berbagai kanal pengaduan, serta masukan atas seluruh proses seleksi.
“Selanjutnya, calon anggota panwaslu kecamatan yang terpilih akan dilantik di masing-masing kabupaten/kota antara 27 dan 29 Oktober 2022,” ujarnya.
Sebelumnya, Gugus menyebut minat masyarakat dalam mengawasi jalannya tahapan Pemilu 2024 dengan menjadi anggota panwaslu cukup tinggi.
“Hal itu ditandai dengan banyaknya jumlah pendaftar pada perekrutan panwaslu tingkat kecamatan, tercatat 12.049 orang pendaftar,” katanya.(ds/antara)