Wakil Bupati Ahali Pimpin Rapat Penanganan Stunting di Butur

Wakil Bupati Butur Ahali, SH., MH., (Ketua rapat) didampingi oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Butur (kiri) dan Ketua TP. PKK Butur Dra. Hj. Muniarty M. Ridwan (kanan) mengadakan rapat koordinasi penurunan angka stunting (Foto: Dewi/HO: Humas Butur))

 

DINAMIKA SULTRA COM, BUTUR – Wakil Bupati Buton Utara (Butur) Ahali, SH., MH., didampingi oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Butur dan Ketua TP. PKK Butur Dra. Hj. Muniarty M. Ridwan memimpin Rapat Koordinasi Tim Percepatan Penurunan Stunting Tingkat Kabupaten Butur di Aula Bappeda Buton Utara. Kamis (7/7/2022)

Ahali mengatakan terkait masalah stunting atau gangguan pertumbuhan dan perkembangan anak adalah akibat kekurangan gizi kronis dan infeksi berulang, yang ditandai dengan panjang atau tinggi badan berada di bawa standar yang ditetapkan oleh Menteri yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang kesehatan, menjadi salah satu perhatian serius untuk diatasi bersama.

Untuk itu melalui interfensi pemerintah daerah dengan melibatkan stakeholder sampai di tingkat desa, maka angka stunting di Butur diharapkan dapat diminimalisir, serta disarankan kepada para camat bersama kepala desa agar memonitor serta mendata masyarakatnya yang terindikasi stunting sebagai sasaran program pencegahan stunting.

Upaya penurunan Stunting tidak cukup ditangani oleh Dinas Pengendalian Penduduk Dan Keluarga Berencana ataupun Dinas Kesehatan semata, akan tetapi harus melibatkan banyak pihak untuk menekan dan menurunkan angka stunting di Buton Utara.

Ahali juga mengajak semua pihak termasuk DPRD untuk berkontribusi sesuai dengan tugas fungsinya masing-masing, untuk menekan angka penurunan stunting di Buton Utara. (ds/Ewi)
Wakil Bupati Butur Ahali, SH., MH., (Ketua rapat) didampingi oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Butur (kiri) dan Ketua TP. PKK Butur Dra. Hj. Muniarty M. Ridwan (kanan) mengadakan rapat koordinasi penurunan angka stunting

Stunting ButurWaki Bupati Ahali
Comments (0)
Add Comment