Satgas: Pasien COVID-19 di Babel Tersisa 69 Orang

Ilustrasi, Satgas Penanganan COVID-19 Provinsi Kepulauan Babel menggencarkan vaksinasi bosster. (ds/ANTARA (Aprionis))

 

DINAMIKA SULTRA.COM, PANGKALPINANG – Satgas Penanganan COVID-19 Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyatakan pasien COVID-19 pada Senin tersisa 69 orang atau berkurang dibandingkan hari sebelumnya 74 orang, karena kesadaran masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan yang baik.

“Hari ini kasus orang terpapar COVID-19 bertambah empat dan pasien sembuh bertambah empat orang,” kata Sekretaris Satgas Penanganan COVID-19 Babel Mikron Antariksa di Pangkalpinang, Senin.

Ia mengatakan sebanyak 69 pasien COVID-19 aktif yang masih menjalani isolasi tersebar di Kabupaten Bangka Barat 22, Bangka 11, Bangka Tengah 13, Pangkalpinang 10, Bangka selatan 6, Belitung 4 dan Belitung Timur 3 orang pasien.

“Alhamdulillah, kasus orang meninggal karena virus corona nihil dan kasus probabel 44 orang,” katanya.

Ia mengingatkan masyarakat untuk selalu menerapkan protkol kesehatan dan bagi yang belum vaksin booster untuk segera mendatangi pusat layanan vaksinasi.

“Pengabaian dan menyepelekan akan menghambat upaya kita bersama dan tidak sejalan dengan kebijakan pemerintah dalam membebaskan daerah ini dari COVID-19,” katanya.

Juru Bicara Satgas COVID-19 Kabupaten Bangka Boy Yandra mengatakan pihaknya lebih menggencarkan kegiatan vaksinasi dan penerapan protokol kesehatan di masyarakat.

“Saat ini kasus penularan di Kabupaten Bangka sudah melandai, jika dibandingkan pekan sebelumnya tertinggi di Bangka Belitung,” ujarnya.(ds/antara)

#covid19Bangka BelitungPangkalpinang
Comments (0)
Add Comment