DINAMIKA SULTRA.COM, KENDARI – PT. Hasjrat Abadi Cabang Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), kembali menyelenggarakan launching generasi ke-3 yakni motor Yamaha NMAX “TURBO” di The Park Mall Kendari, Sabtu (10/08/2024).
Kegiatan launching NMAX TURBO dihadiri oleh AMD YIMM, Leo Sihotang, Manager Marketing Hasjrat Abadi, Jesse Julio Christi, Kepala Cabang Kendari Hasjrat Abadi, Edi Muji Samiun, Area Control Yamaha Sultra, Muhamad Irfan, dan karyawan/karyawati PT. Hasjrat Abadi Cabang Kendari, serta seluruh pengunjung The Park Mall Kendari.
Dalam acara launching NMAX “TURBO” ada beberapa lomba yakni lomba mewarnai dan lomba dance competion umum.
Diketahui, untuk “NMAX TURBO” terdiri atas lima Varian, yaitu NMAX NEO, NMAX NEO 5, NMAX TURBO, NMAX TURBO TECH MAX, NMAX TURBO TECH MAX ULTI.
Untuk harga NMAX NEO Rp. 37.500.000, NMAX NEO 5 Rp. 38.700.000, NMAX TURBO Rp. 43.000.000, NMAX TURBO TECH MAX Rp. 48.200.000, NMAX TURBO TECH MAX ULTI Rp. 50.200.000.
AMD YIMM, Leo Sihotang saat ditemui mengatakan, bahwa launching NMAX TURBO ini merupakan launching generasi ke-3, NMAX TURBO sekarang difokuskan lebih ke fitur teknologi.
“Kita ingin memaksimalkan kinerja dari NMAX TURBO itu sendiri melalui pengalaman konsumen,” katanya.
Leo Sihotang menjelaskan, NMAX TURBO ini didesain semakin mewah, fitur first class, dan juga performa mesin yang mengadopsi teknologi baru fitur YECVT, sehingga dapat memberikan sensasi TURBO dalam berkendara.
“Fitur YECVT berfungsi untuk mengatur kecepatan saat berkendara,” jelasnya.
Ditempat yang sama, Area Control Yamaha Sultra, Muhamad Irfan mengatakan, untuk NMAX TURBO sudah tidak menggunakan roller tetapi menggunakan elektrik dan spidometernya ada dua tampilan di layar.
“Khususnya untuk NMAX TURBO TECH MAX di layar spidometer ada dua tampilan yaitu tampilan kilometer (kecepatan) dan ada tampilan mengarah ke navigasi yang terhubung dengan HP,” ucapnya.
Keunggulan utama yang menjadi daya tarik dari NMAX “TURBO” adalah penggunaan mesin Blue Core 155cc VVA generasi terbaru yang telah teruji andal, kuat, dan memiliki torsi merata disetiap putaran mesin sehingga mampu mendukung berbagai macam kebutuhan bermobilitas.
Dengan sentuhan pembaruan di sektor jantung pacu, NMAX “TURBO” mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 11,3 kW / 8.000 Rpm dan torsi maksimal sebesar 14,2 Nm / 6.500 Rpm.
Performa mesin baru pada NMAX “TURBO” juga turut dioptimalkan dengan adanya teknologi canggih terbaru, yaitu YECVT yang menggantikan sistem CVT konvensional.
Dengan penggunaan teknologi ini, maka NMAX “TURBO” telah memiliki fitur Riding Mode yang menawarkan 2 mode berkendara, yaitu T-Mode (Town Commuting) dan juga S-Mode (Sport Touring) yang dapat dioperasikan melalui tombol “Mode” pada bagian depan stang kemudi kiri.
T-Mode sendiri cocok digunakan untuk mobilitas harian di dalam kota, karena karakter berkendara yang lebih smooth serta efisien bahan bakar. Sedangkan S-Mode, cocok digunakan saat perjalanan jarak jauh seperti touring karena menawarkan akselerasi berkendara yang lebih responsif.
Berdasarkan hasil pengetesan internal Yamaha dengan menggunakan mode berkendara S. NMAX “TURBO” mampu berakselerasi lebih cepat untuk menempuh jarak 200 meter dibandingkan dengan NMAX generasi sebelumnya, dengan selisih jarak terpaut 9,2 meter.
Selain adanya Riding Mode, dengan menggunakan YECVT NMAX “TURBO” juga memiliki fitur lain berupa Y-Shift yang tombol pengoperasiannya terletak di bawah stang kemudi kiri.
Y-Shift sendiri mampu memberikan sensasi berkendara berbeda karena fungsinya mampu membantu pengendara untuk melakukan akselerasi kecepatan secara instan layaknya “TURBO” dengan 3 tingkatan, yakni Low (1), Medium (2), dan High (3) sehingga cocok dioperasikan ketika ingin mendahului kendaraan di depan, melewati tanjakan, ataupun saat berkendara tandem.
Tidak hanya saat akselerasi, Y-Shift juga dapat digunakan untuk melakukan deselerasi kecepatan motor ketika menghadapi jalanan yang menurun dan juga saat masuk ke tikungan (cornering).
Selain fitur-fitur terkait mesin, untuk memberikan pengalaman berkendara terbaik, NMAX “TURBO” juga disematkan dengan fitur Dual Channel ABS, Traction Control System, Rear Sub Tank Suspension dan juga Ban Tubeless bertapak lebar.
Muhamad Irfan mengungkapkan, bahwa khusus hari ini ada tes drive gratis di pintu belakang The Park Mall Kendari bagi siapa saja yang ingin tes drive.
“Tetapi jika ada yang mau tes drive lagi bisa menghubungi karyawan/karyawati Hasjrat Abadi Kendari atau nanti bisa di kegiatan-kegiatan lainnya,” Tutup Muhamad Irfan.(ds/Dwi)