DINAMIKA SULTRA.COM, KONSEL- Universitas Halu Oleo melalui Program Kemitraan Masyarakat Internal (PKMI-UHO) kembali mengadakan kegiatan pengabdian masyarakat dengan mengambil tema Pelatihan Produk Olahan Gurita Menjadi Nugget Sebagai Alternatif Sumber Perekonomian Masyarakatdi Desa Wawatu. Kecamatan Moramo Utara Kabupaten Konawe Selatan.
Pengabdian ini berlangsung pada Tanggal 23 Oktober 2024 dan disambut antusias oleh kepala desa dan masyarakat, khususnya ibu-ibu peserta pelatihan. Ketersediaan bahan baku pembuatan nuget, berupa gurita mudah ditemukan di desa ini. Umumnya masyaraakat menjualnya ke pengumpul atau langsung dimasak. Kali ini Tim dari UHO, mengajarkan cara mengolah bahan baku gurita menjadi makanan bergizi, tahan lama dan mempunyai nilai jual ekonomi yang tinggi.
Pada kegiatan Tri Dharma kali ini, Jurusan Antropologi FIB-UHO bekerjasama dengan Fakultas Perikanan. Tim PKMI UHO di ketuai oleh Ashmarita, S.Sos, M.Si dengan anggota Dr. La Ode Topo Jers, M.Si , dan Alias S.Pd, M.Hum, dengan menghadirkan narasumber dari dosen Perikanan UHO Salwiyah, S.,S.Pi, M.Si.
Kegiatan PKMI di hadiri langsung Kepala Desa Wawatu, ibu Yanti dan diikuti oleh 20 penerima manfaat dari keterwakilan ibu-ibu masyarakat di Desa Wawatu.
“Gurita di kampung kami biasanya langsung di beli oleh pengumpul, tetapi tidak semuanya dibeli. Gurita yang tidak laku, kami jemur atau langsung di masak, kami tidak tau cara mengolahnya dengan cara lainnya. Nanti ibu-ibu dari dosen yang ajarkan kalo bisa dibuat nugget dan bakso ” ujar ibu Yanti.
Itulah salah satu problem yang dilamai mayarakat Desa Wawatu, tentang minimnya pengetahuan mereka dalam mengolah gurita. Hal itulah yang kemudian memndorong Fakultas Ilmu Budaya (FIB) UHO untuk mengadakan demo olahan kuliner dari hasil laut menjadi olahan nugget..
Kegiatan bertujuan melatih masyarakat untuk meningkatkan nilai jual hasil laut dan membuka peluang bagi mereka untuk berwirausaha..
Diakhir kegiatan pelatihan Kepala Desa Wawatu berharap melalui kegiatan pelatihan ini dapat menjadi salah satu langkah upaya untuk peningkatan perekonomian masyarakat desa Wawatu yang dapat dilakukan oleh kaun ibu-ibu nelayan dalam menopang ekonomi keluarganya, khususnya bagi ibu-ibu yang tinggal kawasan pesisir pantai yang pekerjaan uatamanya adalah nelayan. (ds/rita)