Kadin Bogor Stabilisasi Harga Pangan Jelang Idul Fitri Lewat Bazar

Poster Bazar Pangan Murah oleh Kadin Kabupaten Bogor di Lapangan Parkiran Palm SICC Sentul City, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. (ds/ANTARA/HO-Kadin Kabupaten Bogor)

DINAMIKA SULTRA.COM, BOGOR – Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Bogor, Jawa Barat, turut melakukan stabilisasi harga beragam komoditas menjelang Idul Fitri 1446 Hijriyah lewat kegiatan Bazar Pangan Murah.

Ketua Kadin Kabupaten Bogor Sintha Dec Checawaty di Cibinong, Senin, menjelaskan Bazar Pangan Murah ini akan dilaksanakan pada Rabu (19/3) di Lapangan Parkiran Palm SICC Sentul City, mulai pukul 08.00 WIB hingga 16.00 WIB.

“Dengan Bazar Pangan Murah diharapkan masyarakat Kabupaten Bogor dapat mengakses kebutuhan pangan pokoknya dengan harga yang terjangkau,” kata Sintha.

Bazar Pangan Murah dalam rangka stabilisasi pasokan dan harga pangan ini merupakan hasil kolaborasi antara Kadin Kabupaten Bogor, jajaran Pemerintah Kabupaten Bogor, dan Perum Bulog.

Beberapa komoditas yang8 dijual dengan harga murah dalam bazar tersebut yaitu beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) kemasan 5 kilogram seharga Rp50 ribu, lebih murah dari yang dijual di pasaran Rp60 ribu.

Kemudian, minyak goreng Rp14 ribu per liter dari Rp16.500 per liter, telur ayam ras Rp24 ribu per kilogram dari Rp27 ribu per kilogram, daging ayam ras Rp27 ribu per ekor dari Rp34 ribu per ekor.

Selanjutnya, gula pasir dijual Rp15 ribu per kilogram dari semestinya Rp18.500 per kilogram, serta daging sapi Rp95 ribu per kilogram dari Rp115 ribu per kilogram.

“Ini menjadi bukti nyata Kadin hadir berkolaborasi untuk mengendalikan inflasi dan rutin memantau harga di pasaran untuk bersama-sama mengintervensi jika ada kenaikan harga di pasaran,” ujarnya.(ds/antara)

BogorJawa BaratKadin Bogor
Comments (0)
Add Comment