Dekan FISIP UHO Kendari Paparkan Materi Ilmu Sosial dan Humaniora

Listen to this article
Dekan Fisip UHO, Prof. Dr. Eka Suaib, M.Si saat memberikan kuliah umum. (Humas-UHO)

 

DINAMIKA SULTRA.COM, KENDARI – Sebagai tindak lanjut dari kerjasama yang telah dilakukan antara Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora Universitas Kebangsaan Malaysia (UKM) dan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Halu Oleo (Fisip UHO), Prof. Dr. Eka Suaib, M.Si., menjadi pembicara di kuliah umum yang dilaksanakan di UKM beberapa waktu lalu.

Dekan Fisip UHO, Prof. Dr. Eka Suaib, M.Si., mengatakan bahwa kegiatan merupakan wujud nyata dari implementasi perjanjian kerjasama yang telah terjalin antara Fisip UHO dengan UKM.

“Kerja sama ini dirancang untuk memperkuat hubungan kelembagaan sekaligus meningkatkan kualitas pertukaran keilmuan di bidang ilmu sosial dan humaniora,” ujarnya.

Prof. Eka menjelaskan, kerja sama antara Fisip UHO dan UKM telah berjalan selama dua tahun.

“Tahun lalu, Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora UKM bersama jajaran dosen telah berkunjung ke Fisip UHO untuk memberikan kuliah umum sekaligus melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Kunjungan tersebut menjadi fondasi awal yang memperkuat hubungan akademik kedua institusi,” jelasnya.

Pada tahun ini kata dia, Fisip UHO mendapatkan undangan dari UKM untuk memberikan kuliah umum di lingkungan akademik UKM.

“Ke depan, Fisip UHO juga berencana untuk mengundang dosen-dosen dari UKM agar dapat memberikan perkuliahan serupa di Fisip UHO, sebagai bagian dari upaya memperluas pertukaran keilmuan dan mempererat kolaborasi internasional,” kata Prof Eka.

Prof. Eka menerangkan bahwa, tema yang diangkat dalam kuliah umum yakni Indonesian Nationalisme.

“Kuliah ini mengupas secara mendalam perkembangan, tantangan, dan transformasi nasionalisme Indonesia dari masa kolonial hingga era digital,” beber Prof Eka.

Ia menambahkan bahwa, kuliah umum dilaksanakan dalam satu kelas dan mendapatkan respons yang positif dari mahasiswa UKM.

“Saya berharap kegiatan seperti ini dapat berlanjut di perguruan tinggi lainnya. Sehingga jejaring internasional makin kuat,” Tutup Prof. Eka. (ds/adf)

#kendariFisip UHOProf. Eka SuaibUHOUKM
Comments (0)
Add Comment